Apple iPhone 7 Plus. Merupakan Smartphone premium yang sangat di nantikan oleh para pecinta apple. Smartphone premium ini kemungkinan akan hadir pada bulan September 2016 mendatang, dan siap menjadi actor terbaik dalam dunia smartphone premium. Masalah harga jangan ditanya, sebab rumornya smartphone ini akan dibandroll dengan harga sangat mahal, dan hanya kalangan tertentu saja yang mampu membelinya.
Memang selama ini Apple selalu konsisten dalam merilis smartphone premium, sehingga produk yang mereka
pasarkan selalu memberikan kesan ekslusif dibandingkan smartphone Android ataupun yang lainnya.Kalau di bandingkan dengan iPhone 6s Plus, smartphone ini akan memiliki layar sangat lebar, dan akan diimbangi dapur pacu powerfull yang berjalan pada sistem operasi iOS.
Baca juga : Download game terbaik BoBoiBoy: Ejojo Attacks dan BoBoiBoy: Adudu Attacks! 2
Performanya akan sangat cepat, dan kabarnya membawa banyak inovasi baru yang akan memanjakan dan membuat para penggunanya menjadi lebih ekslusif serta inovasi yang menakjubkan pada segi ketahanan dan kamera. Bahkan, smartphone ini akan dibekali fitur anti air dan teknologi dual kamera.
Jadi, iPhone 7 Plus akan mampu menyaingi Galaxy Note 6 yang kemungkinan akan dirilis pada waktu yang sama. Nah mari sobat blogger sebelum smartphone ini dirilis secara resmi, mari kita simak terlebih dahulu informasi Spesifikasi iPhone 7 Plus berikut ini.
Rumor Spesifikasi Apple iPhone 7 Plus
Tipe Layar
• Ketebalan : 6.1 mm
• Tipe : LED-backlit IPS LCD, capacitive touchscreen, 16M colors
• Resolusi : 5.5 inches, 1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)
• Pelindung : Ion-strengthened glass, oleophobic coating
• Material Bodi : Metal
• Fitur : 3D Touch display & home button, Display Zoom
Memori
• Internal : 16/64/128/256 GB
• Eksternal : –
Dapur Pacu
• Chipset : Apple A10
• Sistem Operasi : iOS 10
• Ram : 2 GB
Konektivitas
• Sim Card : Nano-SIM
• Internet : HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat6 300/50 Mbps, EV-DO Rev.A 3.1 Mbps
• GPS : A-GPS, GLONASS
• Nirkabel : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot, Bluetooth 4.2, NFC
• USB : v3.0, reversible connector; Smart connector
Kamera Belakang
• Resolusi : Dual 12 Megapixel
• Fitur : Aperture f/2.2, 29mm, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash
• Video : 2160p@30fps, 1080p@60fps, 1080p@120fps, 720p@240fps
Kamera Depan
• Resolusi : 5 Megapixel
• Fitur : Aperture f/2.2, 31mm, 1080p@30fps, 720p@240fps, face detection, HDR, panorama
Fitur
• Fingerprint Sensor
• Sensor : Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer
• Apple Pay (Visa, MasterCard, AMEX certified)
• Waterproof
• Wireless charging
• Active noise cancellation with dedicated mic
Apple iPhone 7 Plus akan menawarkan berbagai inovasi terbaru dan sangat canggih dibandingkan iPhone 6s Plus. Menurut Rumor yang beredar dari gsmarena.com, diantara inovasi yang akan menjadi kelebihan utama iPhone 7 Plus adalah kemampuan waterproof atau anti air. Kemungkinan smartphone ini telah mengadopsi sertifiakat IP68 yang sebelumnya sudah dimiliki Samsung Galaxy S7 Edge dan Sony Xperia X Performace, sehingga smartphone ini bisa dipakai berendam didalam air tanpa kita merasa takut rusak.
Baca juga : Game terbaik Puddle POP MAX: Magilika dan DinoTerra
Apple iPhone 7 Plus ini dikabarkan memiliki desain tipis dengan ketebalan 6.1 mm, dan mengadopsi bodi full metal yang akan sangat kokoh dan mewah, dan bisa menahan bengkokan ketika dimasukan kedalam saku. Sedangkan untuk layarnya, kembali mengadopsi layar berbentang 5.5 inci dengan resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels, yang dapat menghasilkan layar berkualitas retina display dengan kepadatan layar mencapai 401 ppi. Sedangkan layarnya dilengkapi teknologi 3D Touch, yang memungkinan navigasi unik saat menyentuh icon dengan kekuatan jari tangan berbeda. Selain itu, tersedia pula fitur Display Zoom dan lapisan pelindung antigores.
Apple iPhone 7 Plus memakai lapisan Ion-strengthened glass, oleophobic coating, sehingga layarnya mampu menahan goresan benda tajam. Sedangkan bagian depan juga terpasang tombol home yang terintegrasi pada sensor sidik jari (Touch ID). kabarnya tombol home iPhone 7 Plus akan dilengkapi fitur 3D Touch yang sebelumnya tak dimiliki iPhone 6s Plus.
Apple iPhone 7 Plus akan dibekali fitur Wireless charging, sehingga sangat membantu sobat mengisi baterai smartphone ini tanpa memakai kabel USB. Sedangkan dapur pacunya, Apple akan mempersenjatai iPhone 7 Plus dengan chipset terbaru yakni Apple A10. Yang mana sudah pasti kinerjanya pasti sangat cepat, dan bisa mengalahkan chipset Snapdragon 820 dan Exynos 8890 yang menjadi chipset tercepat saat ini. Sedangkan Ramnya berkapasitas 2GB.
Baca juga: 5 Game Perang PC Terbaik
Memang kapasitas Ram dan kecepatan processornya lebih rendah dibandingkan smartphone Android lain, tetapi yakinlah performa smartphone buatan Apple ini jauh lebih cepat. Sebab didalamnya sudah ada sistem operasi iOS yang telah dimaksimalkan sesuai komponen hardware yang dipakai iPhone 7 Plus. Sedangkan untuk memory internalnya terdiri dari 16GB, 64GB, 128GB, dan kemungkinan akan tersedia varian memory internal kapasitas 256GB yang secara otomatis akan membuat harga iPhone 7 Plus semakin mahal.
Dalam hal inovasi Apple iPhone 7 Plus akan membawa inovasi pada sektor kamera, yakni memakai teknologi Dual kamera beresolusi 12 Megapixel yang memiliki aperture berukuran f/2.2, dan lensa berukuran 29mm. Selain itu, tersedia pula fitur phase detection autofocus, dual-LED tone flash. Kamera tersebut juga bisa merekam video beresolusi 4K (2160p@30fps), dan video slow motion hingga resolusi 720p@240fps. Sehingga ini akan mengoptimalkan kemampuan kameranya, serta hasil foto dan video semakin berkualitas.
iPhone 7 Plus memilki kemampuan kamera yang disetarakan dengan kamera DSLR. Sedangkan kamera bagian depan, kabarnya akan dilengkapi kamera beresolusi 5 Megapixel dengan besaran aperture f/2.2 dan lensa berukuran 31mm. Kamera tersebut dilengkapi fitur face detection, HDR, panorama, dan kemampuan untuk merekam video beresolusi Full HD, serta Slow Motion 720p@240 fps. Sehingga hasil selfie berkualitas tinggi ataupun rekaman video dengan gambar lebih detail dan stabil.
iPhone 7 Plus, mendukung jaringan 4G LTE sehingga bisa mengakses internet dengan sangat cepat. Selain itu, ada pula fitur Apple Pay yang memanfaatkan konektivitas NFC. Kemudian untuk konektivitas nirkabelnya, akan mengandalkan teknologi Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac dual-band yang bekerja pada frekuensi 2.4Ghz dan 5Ghz, sehingga jangkauannya lebih luas dan pastinya lebih stabil. Sedangkan untuk navigasi GPS (A-GPS, GLONASS), dan port USB v3.0 yang bisa dipakai bolak-balik, dan memiliki fitur smart connector.Nah bagi sobat blogger yang tertarik tunggu aja kehadiran Apple iPhone 7 Plus semoga dapat memuaskan sobat dalam berseluncur di dunia maya dan teknologi.
Baca Juga :
- Samsung-galaxy-s6-edge-dengan-layar
- Perbandingan-harga-vivo-v3-vs-xiaomi
- Spesifikasi-hp-coolpad-terbaru-2016
No comments:
Post a Comment